‘Demi Setara’ bermakna ‘Demi Kesetaraan’.
Informasi yang dipaparkan dalam situs ini terkait dengan proyek penelitian dan inisiatif lainya yang dipimpin oleh, atau dilaksanakan melalui kolaborasi dengan Dr Rachael Diprose, baik di Indonesia maupun di negara lainnya.
Proyek penelitian yang ditampilkan didasari oleh tema yang serupa, yaitu menginvestigasi bagaimana berbagai dimensi ketidaksetaraan sosial dan politik ekonomi muncul dan terwujud dalam bentuk yang beragam di wilayah, kelompok atau komunitas yang berbeda seiring waktu berjalan. Proyek-proyek ini juga mengekplorasi terjadinya proses-proses perubahan sosial dan politik ekonomi, bagaimana proses-proses ini memperdalam atau mengurangi ketidaksetaraan, serta keterkaitannya dengan bermacam-macam dimensi kesejahteraan. Proyek penelitian yang dilakukan juga memeriksa berbagai cara bagaimana negara, masyarakat, organisasi lokal dan global, serta jaringan dan institusi berupaya untuk mengatasi ketidaksetaraan dan tantangan-tantangan yang ada.
Proyek penelitian dan publikasi yang dihasilkan berlandaskan berbagai disiplin ilmu, terutama perspektif sosiologi dan politik ekonomi dalam bidang keilmuan pembangunan internasional, gender dan pembangunan, dan studi tata kelola pemerintahan dan tatanan politik.
Untuk informasi lebih jauh, hubungi Dr Rachael Diprose.